Selasa, 19 November 2013

CARA / SOLUSI MENGATASI "ERROR" - DATA BARU TIDAK BISA DIPINDAHKAN KE TABEL UTAMA DAPODIKDAS 2013/2014

Pada akhir-akhir ini, tentu telah banyak Rekan-rekan OPS yang hampir selesai dalam proses input data-data sekolahnya dalam aplikasi Dapodikdas 2013/2014 ini, namun masih ada pertanyaan terkait bagaimana cara mengatasi adanya peringatan "Error" yang muncul “Mohon pilih data yang gagal ditemukan di server (ditandai merah)” saat akan menambah / input data PTK baru ataupun menambah Peserta Didik baru ke tabel utama PTK maupun ke tabel utama Peserta Didik (setelah diklik ikon “Pindahkan ke Tabel Utama”.

Dalam artikel saya kali ini, akan mencoba menjelaskan bagaimana warning Error - “Mohon Pilih Data yang Gagal ditemukan di Server (ditandai merah)” ini tampil, padahal item yang ditandai merah tersebut tidak kita temukan, dengan kata lain, seluruh isian telah kita lengkapi dengan benar.

Data PTK maupun Peserta Didik baru yang telah kita input tersebut untuk tahap pertama ini memang tidak dapat langsung berpindah / dipindahkan ke tabel utama PTK ataupun Peserta Didik, sebelum proses sinkronisasi berhasil dilakukan, yakni sinkronisasi antara data yang ada pada aplikasi Dapodikdas 2013/2014 kita dengan seluruh data yang telah ada dan tersimpan pada server pusat Dapodikdas 2013/2014 yang berasal dari data Dapodik 2012/2013 yang lalu.
Lain halnya dengan Info “Gagal menyimpan, mohon isi form dengan benar". Field yang salah ditandai dengan kotak merah” seperti gambar di atas, tentu saja dengan mudah kita dapat mengetahui kesalahan secara lebih spesifik dan jelas. Selanjutnya entry data tersebut dapat kita perbaiki kembali.

Sehubungan dengan tampilnya info “Error” tadi, sebagai petunjuk bagi kita semua, ada hal yang perlu kita perhatikan pada bagian “Sts” / status setiap PTK maupun Peserta Didik baru yang telah ada serta telah tersimpan dalam daftar tunggu PTK / Peserta Didik baru tersebut, yakni keterangan “PTK baru ditambahkan dan akan dicari di server saat sinkronisasi”. Begitu juga dengan Peserta Didik yang belum bisa dipindahkan ke tabel utama Peserta Didik pada statusnya terdapat keterangan bahwa “Siswa baru ditambahkan dan akan dicari di server saat sinkronisasi”.


Oleh karena itu, dapat kita tarik sebuah kesimpulan bahwa, setelah proses input data PTK / Peserta Didik berhasil disimpan, selanjutnya klik saja pada ikon “Tutup”, dan otomatis data tersebut akan tersimpan dalam daftar tunggu PTK maupun Peserta Didik baru aplikasi Dapodikdas 2013/2014 hingga proses sinkronisasi dilakukan nantinya. Semoga bermanfaat dan terimakasih…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar